Semangka, 'Viagra' Alami


Menurut peneliti dari Universitas Texas A&M, AS, menyimpulkan sitrulin, kandungan rahasia dalam buah semangka berkhasia membuat pembuluh darah menjadi relaks. Sehingga memperlancar aliran darah, dan otomatis berdampak pada performa ‘junior’. Efek yang sama jika pria mengonsumsi Viagra .

Dr. Bhimu Patel, kepala peneliti menjabarkan, sitrulin yang masuk ke tubuh berubah menjadi asam amino bernama arginine. Asam amino ini mampu meningkatkan antioksidan, dan melancarkan aliran darah, yang berperan pada kemampuan
ereksi pada pria. Bedanya dari Viagra, kandungan ini tanpa efek samping, sekaligus menyehatkan tubuh.

Namun, penelitian ini masih ada kontroversi. Menurut Penelope Perkins-Veazie, Peneliti dari Department of Agriculture, jika ingin mendapatkan jumlah kandungan sitrulin untuk meningkatkan tingkat arginin dalam tubuh, Anda harus mengonsumsi enam gelas jus semangka, tanpa tambahan air dan gula.

Tapi, kondisi ini juga bisa menyebabkan masalah baru. Karena kandungan semangka bersifat diuretik, bagi yang mengonsumsi 6 gelas jus, tentu akan sering buang air kecil. Belum lagi, kandungan gula yang tinggi dalam semangka dapat menyebabkan kram pada tubuh. Karena itu, metode ini tidak disarankan pada pengidap diabetes.

Tapi bagaimana pun, selain rasanya yang manis dan menyegarkan semangka juga sebagai gudang vitamin dan kaya akan antioksidan. Buah kaya air ini mempunyai kandungan vitamin A yang cukup baik. Konsumsi 100 gram vitamin A cukup untuk memenuhi 11,1 persen kebutuhan tubuh akan vitamin A.

Selain itu, menurut The George Mateljan Foundation, kandungan vitamin C pada semangka termasuk dalam kategori sempurna. Kombinasi dua vitamin tersebut membuat semangka dapat menjadi sumber antioksidan sangat baik.

Semangka juga kaya vitamin B kompleks yang sangat diperlukan untuk produksi energi. Kandungan airnya yang tinggi juga menyebabkan semangka sebagai buah pelepas dahaga.

Warna merah pada semangka menandakan tingginya kadar likopen, salah satu komponen karotenoid seperti halnya betakaroten.
Likopen juga dilaporkan dapat mengatasi kanker lambung yang disebabkan oleh infeksi Helicobacter pylori. Kehadiran likopen sangat bermanfaat untuk menghambat oksidasi yang disebabkan oleh bakteri tersebut.

Selain itu, likopen juga dapat memperbaiki sel-sel yang telah mengalami kerusakan. Sebagai senyawa fitokimia, likopen tidak memlliki sifat toksik, sehingga aman dikonsumsi tanpa menimbulkan efek samping.

Dalam suatu percobaan yang dilakukan All India Institute of Sciences New Delhi pada 30 orang pria tidak subur berusia 23-45 tahun yang diberi 20 mg likopen dua kali sehari selama 3 bulan, menunjukkan peningkatan jumlah sperma, perbaikan struktur sperma, dan peningkatan pergerakan sperma.

Deteksi Sendiri Gigi Berlubang


Imbauan mengecek kesehatan gigi setiap 6 bulan sekali ke dokter gigi, sudah seringkali didengungkan. Anehnya, banyak orang yang malah mengubris anjuran ini. Hanya masuk telinga kiri, keluar telinga kanan.

Padahal, yang tidak disadari adalah bahaya lain di balik gigi berlubang. Dara Rosenberg, Kepala Departemen Kesehatan Gigi dan Mulut di St Barnabas Hospital, New York, AS, mengungkapkan gigi berlubang yang didiamkan terlalu lama bisa menimbulkan focus of infection. Suatu infeksi kronis di satu gigi yang sudah ada dalam waktu cukup lama, sehingga bisa memicu gangguan di bagian tubuh lainnya, seperti jantung, ginjal dan mata.

Cukup menyeramkan, bukan? Untuk mencegahnya, mulailah merawat gigi agar tidak mudah bolong dan keropos. Sebenarnya, apa saja penyebab gigi berlubang, dan bagaimana mendeteksi lebih awal?

Penyebab:
- Sisa-sisa makanan yang tertinggal dan menempel di gigi difermentasikan dengan cara mengubah gula menjadi asam-asam organik, dan jika diabaikan terlalu lama, asam tersebut dapat berkembang menjadi bakteri yang berperan menggerogoti gigi.

-Bermula dari terbentuknya plak. Bila kebersihan gigi kurang diperhatikan, plak dapat terbentuk pada permukaan gigi dengan mudah. Plak yang menumpuk mengakibatkan proses pengapuran dan menimbulkan karang gigi. Karang gigi yang melekat pada gigi akan menjadi tempat berkumpulnya bakteri, yang mampu merusak gigi dan jaringan gusi.

Mendeteksi sendiri gigi berlubang.
-Raba sekeliling gigi dengan lidah. Dengan cara ini, sebenarnya, dapat mengindikasi adanya lubang pada gigi. Sayangnya, bila sudah teraba lidah, dapat menjadi tanda lubang gigi sudah cukup besar. Kerapkali, keadaan ini terjadi pada gigi geraham.

-Kerap merasa ngilu di bagian gigi, ketika mengonsumsi makanan manis, asam, atau bersuhu dingin, dapat menjadi sinyal Anda memiliki gigi berlubang. Untuk memastikan adanya lubang pada gigi dengan cepat adalah memeriksakan diri ke dokter gigi.

-Jika Anda sering mengalami migrein atau pegal-pegal di bagian leher secara kontinyu, dan tidak sembuh-sembuh, ada baiknya Anda mengecek gigi, apakah ada yang berlubang. Bila ada, jangan-jangan gigi berlubang itulah biang keladinya. Kondisi tersebut juga dapat dijadikan sinyal makin memburuknya lubang gigi.

Jangan langsung menyikat gigi sesudah makan!
Menggosok gigi sebelum tidur penting sekali. Sebab, selama tidur, tidak ada aktivitas, sehingga proses pembusukan lebih cepat terjadi. Caranya pun perlu dicermati. Untuk gigi bagian bawah gerakan menyikat diarahkan ke atas. Sebaliknya, gigi bagian atas diarahkan ke bawah. Tujuannya supaya sisa makanan yang menyelip di sela-sela gigi akan terbuang bersih.

Namun, Rosenberg mengingatkan , jangan langsung menggosok gigi sehabis makan. Mengapa? Setelah makan, hasil fermentasi sisa makanan berupa senyawa bersifat asam dan membuat lingkungan sekitar gigi bersuasana asam. Dalam beberapa menit derajat keasaman tadi akan meningkat.

Bila menyikat gigi pada saat derajat keasaman dalam mulut masih pada tingkat kritis, ternyata dapat memicu dekalsifikasi (hilangnya garam kalsium) pada email gigi, yang diduga bisa mempercepat kerusakan gigi. Jadi, sebaiknya tunda menyikat gigi segera setelah makan, setidaknya sekitar 20-30 menit sesudah makan.

Uang atau Cinta


Dulu, setiap wanita yang akan mengubah status nona menjadi nyonya, selalu ada pertimbangan bibit, bebet, dan bobot untuk calon pasangannya. Sekarang pun tetap perlu. Hanya saja, wanita masa kini memiliki kalkulasi tersendiri ketika memilih calon belahan jiwanya.

Menurut E. Philip Rice dalam bukunya berjudul Intimate Relationships, Marriages & Family, dalam menentukan pasangan hidup perlu pertimbangan dan perhitungan matang. Kalkulasi ini bisa menjadi ‘investasi’ pernikahan Anda. Dengan kata lain, keputusan Anda sekarang yang menentukan masa depan Anda.

Tdak selalu dari segĂ­ finasial, kok. Tetapi, juga bisa diperhitungkan berdasarkan kepribadian dan karakter si dia. Semua tergantung harapan dan kebutuhan Anda dalam pernikahan.

Ada banyak untungnya, bila kita berhitung-hitung dulu sebelum menikah, antara lain: usaha Anda beradaptasi dengan pasangan tidak terlalu berat setelah menikah, karena Anda sudah bisa menerima kelebihan dan kekurangannya sejak sebelum naik pelaminan.

Kalaupun muncul masalah baru setelah menikah, biasanya persoalan bisa diatasi lebih mudah, lantaran Anda berdua sudah saling memahami. Dengan kata lain, Anda dapat terhindar memilih pasangan yang salah. Dengan begitu, Anda dapat meramalkan perkawinan Anda bersamanya.

Lantas, apa yang perlu dikalkulasikan?

- Bila rasa aman secara finansial adalah faktor utama dalam memilih calon suami, tentunya pria mapan menjadi target Anda. Mengingat kebutuhan semakin menggunung, wajar saja seorang wanita lebih memilih pasangan berkantong tebal. Mereka ini bukan lagi disebut wanita matre’, melainkan wanita realistis.

- Anda perlu mengenali pribadinya dengan lebih dalam. Misalnya, apakah dia memiliki tuntutan tertentu setelah menikah? Atau, apakah dia tipe yang mau diajak turun ke dapur atau membersihkan rumah? Anda akan mengetahui apakah Anda bisa menolerir tuntutannya, atau apakah dia bisa diajak berbagi peran di rumah atau tidak..

- Apakah sia dia terbuka soal keuangan. Satu hal yang harus menjadi ’budaya’ dalam masalah keuangan, baik kekayaan maupun utang, Anda berdua harus saling jujur soal ini. Tidak baik untuk memberikan kejutan-kejutan dalam hal keuangan. Apalagi hal yang buruk. Nah, bicarakan saja secara terbuka agar Anda dan pasangan sependapat tentang model pengelolaan keuangan.

- Buang pula jauh-jauh kebiasaan berasumsi sendiri dalam hal cara pandang pasangan soal keuangan. Misalnya, saat pacaran, si dia cukup ’dermawan’, tidak segan-segan memenuhi keinginan Anda. Asumsi Anda, dia pasti tidak akan pelit setelah menikah. Padahal kan, belum tentu. Namanya pacaran, biasanya pria rela menghabiskan uang banyak, demi Anda. Tapi, setelah menikah, ketika kebutuhan makin banyak, kebiasaan ini pun bisa berubah.

- Aset yang harus Anda teliti dengan baik adalah sifat dan kepribadian pasangan. Pria-pria yang berhasil, biasanya memiliki sifat penuh perjuangan, karena dia pekerja keras dan ulet dalam berusaha. Mereka juga umumnya sudah memililiki rencana di masa depan, dan sudah menetapkan langkah-langkah untuk mencapai impian.

Jeruk Nipis Meluruhkan Lemak?


Tanya:
Saya (28) mempunyai masalah kelebihan berat badan (berat 110 kg/ tinggi 170). Beragam pola diet sudah saya lakoni. Namun, baru seminggu mengurangi asupan makanan, badan terasa lemas.

Tapi, jika tidak berdiet, berat badan yang semula sempat turun, jadi naik lagi, malah melebihi berat semula. Sekarang, tiap pagi saya rutin minum segelas air jeruk nipis tanpa gula, untuk membantu menghilangkan lemak di perut. Amankah itu?

anixxx@cbn.net.id

Jawab:

Kebiasaan Anda minum jeruk nipis pada pagi hari sebaiknya dihentikan. Jeruk nipis ini tidak dapat melarutkan lemak tubuh, tetapi malah membahayakan kesehatan karena dengan keasamannya yang tinggi, jeruk nipis dapat merusak dinding lambung. Lemak hanya dapat dikikis melalui kegiatan jasmani, seperti olahraga.

Terapkanlah disiplin diri terlebih dahulu dengan mengatur makan dan berolahraga secara teratur. Sebagai awalnya, Anda bila melakukan olahraga yang ringan seperti jalan kaki selama 45-60 menit setiap paginya. Selain itu, penting sekali mengatur porsi makan Anda. Porsi terbanyak adalah makan siang (itu pun setelah dikurangi seperempat dari porsi yang biasa Anda makan), sedangkan makan malam cukup separuh dari porsi makan siang, dan makan pagi 2/3 porsi saja.

Setelah makan malam, jangan langsung tidur, tapi tunggulah minimal 2 jam. Hindari ngemil. Untuk selingan pagi, makanlah sepiring kecil buah segar, sedangkan untuk selingan sore, Anda dapat minum segelas susu non-fat. Jika masih terasa lapar, Anda masih boleh menyantap buah-buahan (apel, pir).

Konsultan:
dr. Luciana B. Sutanto
Ahli Gizi

Agar Tampil Lebih Segar dan Awet Muda


Siapa bilang hanya operasi plastik yang bisa membuat wajah menjadi terlihat lebih muda? Padahal sebenarnya tanpa operasi plastik, Anda tetap bisa terlihat segar dan awet muda. Caranya simpel, kok. Ikuti trik sederhana ini!

Trik ini dapat Anda lakukan kapan dan di mana saja. Selain mudah, Anda tidak perlu merasakan sakitnya disuntik melalui prosedur operasi plastic. Dan tentunya, dompet Anda tidak terkuras. Simak triknya, dengan begitu di tahun baru nanti, penampilan juga terlihat baru!

1. Potongan rambut antara dagu dan bahu. Potongan rambut dengan
panjang di antara dagu dan bahu bisa menyegarkan penampilan. Jika rambut Anda saat ini panjang terurai tidak ada salahnya, mencoba gaya potongan rambut baru. Tambahkan sedikit layer. Dengan potongan rambut baru ini, Anda bisa pangling melihat penampilan batu Anda.

2. Bermain warna lipstik. Selain dengan potongan rambut, Anda juga bisa terlihat lebih muda dengan permainan warna pada lipstik. Caranya adalah gunakan lipstik warna coklat sebagai dasar untuk membentuk bayangan. Lalu, campur dengan lipstik glossy andalan Anda. Kesan glossy akan membuat Anda terlihat lebih muda, dan menggoda!

3. Gunakan blush on dan eye shadow bentuk krim. Semakin bertambah umur, kulit cenderung menjadi kering. Untuk itu agar riasan terlihat cantik, gunakan eye shadow dan blush on yang berbentuk krim. Kandungan krim didalamnya bisa membuat riasan menempel sempurna di kulit. Terutama untuk jenis kulit kering.

4. Riasan bulu mata. Bulu mata yang lentik bisa membuat mata Anda terlihat menonjol. Dan, ada beberapa trik agar maskara menempel sempurna pada bulu mata Anda. Gunakan maskara sebelum penjepit bulu mata. Pastikan maskara benar-benar kering sebelum Anda menjepitnya. Mata Anda pasti akan terlihat bersinar dan segar.

5. Alis mata alami. Merapikan alis memang tidak ada salahnya. Tetapi jangan terlalu banyak mencabutnya. Jika alis terlalu banyak dicabut, Anda akan cenderung menebalkan dengan pensil alis. Hal itu akan membuat wajah terlihat lebih tua.

6. Cegah lingkaran hitam di bawah mata muncul. Jika Anda tidak cukup tidur dan terlalu banyak bergadang, akan muncul lingkaran hitam pada mata. Selain itu kulit terlihat kusam dan tidak segar. Dan tentunya Anda terlihat tua. Untuk itu, pastikan Anda tidur dengan cukup, dan jangan lupa untuk mengonsumsi buah dan sayuran segar agar tetap awet muda.

Aksi Mini Dress


Mini dress tak pernah mati. Gaya busana yang pernah jadi tren pada tahun 1960-an ini selalu in dan bisa menyesuaikan dengan perkembangan zaman. Potongannya yang pendek di atas lutut memamerkan kaki jenjang pemakainya. Gaya ini bisa memberi kesan seksi mau pun kesan feminin yang manis.

Berbagai model mini dress bisa jadi pilihan. Mulai potongan klasik yang sophisticated, gaya mod yang minim detil ataupun gaya feminin dengan berbagai aksen seperti renda atau pita satin. Motifnya pun beragam, bisa polos atau bercorak ramai.

Gaya busana ini juga bisa Anda kenakan untuk
berbagai kesempatan. Mulai ke pesta, clubbing, hingga jalan-jalan santai. Padankan mini dress dengan busana lain atau aksesori trendi seperti sepatu, legging, dan ikat pinggang.

Simak tips memadukan mini dress berikut ini.

Legging
Kenakan mini dress dengan padanan legging. Untuk gaya aman, Anda bisa mengenakan legging warna hitam. Tapi jika Anda percaya diri, jangan ragu pakai legging dengan warna-warna neon yang berani.

Ikat pinggang lebar
Penampilan Rihanna dan Linddsay Lohan memadukan mini dress dengan ikat pinggang lebar bisa Anda tiru. Aksen ikat pinggang akan membuat tubuh Anda terlihat lebih berbentuk. Gaya ini cocok untuk menyiasati bentuk tubuh lurus agar terlihat lebih berlekuk.

Boot
Paduan mini dress dengan boot gaya akan membuat Anda jadi pusat perhatian. Pilih boot dengan model menarik dan sesuai bentuk kaki Anda.

Flat shoes
Untuk gaya feminin yang manis, Anda bisa pilih flat shoes. Jika mini dress Anda bermotif ramai, kenakan flat shoes yang lebih simpel dengan warna netral atau serasi. Tapi jika mini dress Anda polos, pakailah flat shoes dengan desain yang lebih gaya.

Sepatu gladiator
Bosan dengan padanan flat shoes? Coba sepatu gladiator yang trendi. Anda bisa mengenakan sepatu gladiator dengan tinggi semata kaki atau setengah betis.

Celana pensil
Jika memiliki kaki jenjang, tak ada salah memakai mini dress. Tapi jika Anda kurang percaya diri dengan potongannya yang terlalu pendek, padankan dengan jeans atau celana bahan berpotongan mengecil (pensil). Gaya ini sangat pas untuk jalan-jalan.

Padanan mini dress dan celana untuk ke pesta? Tak masalah. Pilih mini dress berbahan mewah seperti lace, satin, atau velvet. Kenakan celana berbahan satin atau shantung dengan bentuk potongan pensil.

Obat Kuat Pria, Efektifkah?


Baru-baru ini, puluhan merk obat kuat yang dijual bebas di pasaran ditarik dari peredaran. Masalahnya, obat yang kebanyakan terbuat dari bahan-bahan herbal tersebut ternyata mengandung bahan kimia, sehingga, bisa membahayakan kesehatan. Di tambah lagi, banyak merk yang tidak mencantumkan nomor register dari Departemen Kesehatan dan tidak menyertakan komposisinya. Jadi, belum tentu aman dikonsumsi.

Sayangnya, banyak pria yang tidak menyadari hal ini. Bahkan, meski sudah mengetahui risiko negatif dari obat kuat, tidak sedikit pria yang
tetap menjadi pelanggan ramuan dan obat penambah vitalitas saat bercinta ini.

Mengenai kemampuan bercinta, dr. Ryan Thamrin, seksolog dari Klinik Spesialis Artha Sari, Cibubur mengungkapkan, selama ini pria terbelenggu pada mitos-mitos seks. Salah satunya, jika ingin menambah vitalitas ketahanan seksual, minumlah ramuan dan obat tertentu.

“Pria memang ingin yang serba instan. Bila muncul masalah di tempat tidur, seperti impoten atau ejakulasi dini, mereka langsung mencari solusi kilat. Yaitu, mengonsumsi obat kuat. Inilah yang salah kaprah,” katanya menambahkan.

Masalah kemampuan bercinta pria bisa dipengaruhi dua hal, yaitu fisik dan psikis. Gangguan secara fisik, tubuh kelelahan, atau mengidap penyakit tertentu. Sedangkan secara psikis, bisa disebabkan karena stres. Jadi, memang perlu pengawasan dokter dalam hal ini.

Saat ini memang sudah ada obat kuat yang legal, dan bebas dijual pasaran. Tapi, jika gangguan seksual dialami pasangan Anda bukan berarti bisa langsung mengonsumsi obat kuat yang beredar di pasaran.

Memang, obat kuat yang bebas dan mudah didapat kebanyakan terbuat dari herbal, misalnya curcuma. Ada juga yang ditambah suplemen. Manfaatnya menghangatkan tubuh sehingga memperlancar aliran darah. Otomatis, berdampak pada performa ‘junior’.

“Tapi, efeknya tidak selalu sama pada tiap pria. Hal ini juga bisa tergantung dari riwayat kesehatan masing-masing. Apalagi, banyak produsen obat berbuat nakal, menambahkan bahan-bahan kimia ke dalam obat tersebut,” kata dr. Ryan.

Bagi pria yang memiliki riwayat penyakit jantung, sebaiknya tidak sembarangan mengonsumsi obat kuat. Efek obat ini adalah memperlancar sirkulasi darah ke penis. Otomatis, meningkatkan kerja pacu jantung. Tak mengherankan, ada beberapa kasus pria meninggal dunia terkena serangan jantung setelah mengonsumsi obat ini.

Ada gejala-gejala tubuh seperti yang menunjukkan obat kuat berdampak negatif ke tubuh pria, antara lain:
- Jantung berdebar-debar
- Pusing
- Keringat dingin

Lantas, kapan obat kuat diperlukan? “Jika dokter sudah didiagnosis, seseorang memerlukan obat tersebut. Seringkali, banyak pria yang sebenarnya tidak memerlukan obat kuat. Karena itu, yang perlu diperiksa terlebih dulu adalah menemukan penyebab suami 'loyo' di tempat tidur. Apakah karena mengidap penyakit tertentu, seperti ginjal dan diabetes? Sebab, dua penyakit tersebut dapat menghambat performa 'junior',” ujar dr. Ryan.

Masalahnya, masih banyak pria yang belum mengetahui, jika penyakit yang diderita sudah terkontrol, sebenarnya kondisi bisa normal kembali. Pria pun tidak butuh obat kuat. Namun, kalaupun ternyata pasangan Anda membutuhkan obat kuat, dr. Ryan menyarankan agar aturan pemakaiannya tidak sembarangan. Tetap harus sesuai dosis, untuk mencegah efek negatif yang mungkin terjadi.